Pengaruh pendidikan kesehatan media audio visual terhadap kemampuan cuci tangan anak tunagrahita di SLB-C YPLB Kota Blitar

Rizky, Muhamad Ardika (2019) Pengaruh pendidikan kesehatan media audio visual terhadap kemampuan cuci tangan anak tunagrahita di SLB-C YPLB Kota Blitar. Masters thesis, STIKes Patria Husada Blitar.

[img]
Preview
Text
JURNAL.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (168kB) | Preview

Abstract

Anak tunagrahita memiliki berbagai masalah kesehatan, salah satunya adalah kebersihan diri, di dalam kebersihan diri terdapat aspek cuci tangan yang penting guna mencegah berbagai macam penyakit. Untuk itu meningkatkan kemampuan cuci tangan pada anak tunagrahita diperlukan pendidikan kesehatan dengan media yang menarik agar materi dapat disampaikan dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan media audio visual terhadap kemampuan cuci tangan anak tunagrahita. Desain yang digunakan adalah pre eksperimental (one group pre test post test design). Populasi dalam penelitian ini sebanyak 20 siswa. Dalam pemilihan sampel, penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dan didapatkan sampel sebanyak 11 anak. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 22 Mei hingga 31 Mei 2017 di SLB-C YPLB Kota Blitar. Pengumpulan data menggunakan lembar observasi cuci tangan. Analisis data menggunakan uji paired sample t-test yang memiliki hasil p=0.000, hal ini menunjukan bahwa ada perbedaaan nilai antara sebelum dan sesudah diberikan pendidikan kesehatan media audio visual. Dari hasil pendidikan kesehatan cuci tangan diharapkan dapat menjadi solusi dan alternatif dalam meningkatkan kemampuan cuci tangan anak tunagrahita sebagai upaya pencegahan berbagai macam penyakit. Kata kunci: Anak Tunagrahita, Kemampuan cuci tangan, Pendidikan kesehatan, Media audio visual

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: ?? R1 ??
Divisions: Faculty of Nursing > Thesis Nursing Students
Depositing User: Yohanes Kurniawan
Date Deposited: 31 Jan 2019 07:43
Last Modified: 31 Jan 2019 07:43
URI: http://repository.phb.ac.id/id/eprint/374

Actions (login required)

View Item View Item